Tugu Jogja

Tugu Jogja
ini adalah simbol kota Jogjakarta

Jumat, 29 Januari 2010

Seleksi Mahasiswa Baru Universitas Diponegoro Tahun 2010

Universitas Diponegoro membuka seluas-luasnya bagi calon peserta didik yang berminat untuk mengikuti pendidikan berkualitas di program studi/jurusan/fakultas untuk program strata 1 maupun diploma III, yang ada di lingkungan Undip dengan melalui jalur seleksi sebagai berikut:

Jalur PSSB (Program Seleksi Siswa Berpotensi) baik untuk program Strata 1 (S1) maupun program Diploma III (D-III). Seleksi ini biasanya pendaftaran mulai bulan Januari setiap tahunnya. Jalur PSSB ini adalah jalur tanpa tes. Informasi lengkap dipublikasikan di web site : pssb.undip.ac.id.Program PSSB untuk tahun 2010 akan menerima dari SMK (khusus untuk beberapa jurusan/ fakultas tertentu) baik untuk S1 maupun D3.

Jalur UM I (Ujian Mandiri I) adalah jalur seleksi melalui tes tertulis untuk mengikuti program pendidikan S1. Untuk tahun 2010, pendaftaran dimulai bulan Februari, dan Ujian Tertulis akan diselenggarakan bulan Maret.

Jalur SNMPTN (Seleksi Nasional Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri) adalah jalur tes melalui seleksi nasional untuk program pendidikan S1.

Jalur UM II (Ujian Mandiri II) adalah jalur tes tertulis untuk program S1 Reguler II.Biasanya pendaftaran dimulai bulan Juni setiap tahunnya.

Jalur UM D-III (Ujian Mandiri Diploma - III) adalah seleksi tes tertulis untuk khusus program Diploma III (D-III). Biasanya pendaftaran mulai bulan Juli setiap tahunnya.



 Informasi Pendaftaran Online di Semarang

Untuk yang berada di kota Semarang dan sekitarnya, jika menemui kesulitan atau berkenaan dengan masalah pendaftaran online silahkan ke sekretariat panitia Ujian Mandiri I Undip 2010 di Gedung Widya Puraya Sayap Timur, Kampus Undip Tembalang, Jl. Prof. Sudharto Tembalang, Semarang, pada jam kerja : 08.00 - 15.00 WIB.

 Sekretariat Lokal & Tempat Verifikasi

Semarang
Sekretariat : (Pendaftaran Online bisa dibantu disini)
LP2MP (Lepdik) Undip, Gedung Widyapuraya Sayap Timur
Kampus Undip Tembalang
Jl. Prof. Sudharto, SH Tembalang Semarang

Tempat Verifikasi :
Gedung Prof. Sudharto
Kampus Undip Tembalang
Jl. Prof. Sudharto, SH Tembalang Semarang

Jakarta

Sekretariat: -

Tempat Verifikasi :
SMA LABSCHOOL
Jl. KH Ahmad Dahlan No. 14 Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Telp. 0217398935

Surabaya
Sekretariat :
Jl. Jatisari, No 29, Pepelegi, Waru, Sidoarjo, Surabaya telp 0318530836

Tempat Verifikasi:
SMU TA’MIRIYAH, Jl. Indrapura No 12, Sby. Tel 031 3525931

Bandar Lampung
Sekretariat:
Jl. Prof. M. Yamin No 15 Rawa Laut, Bandar Lampung, 35127, Tel 0721- 251545.
Fax.0721-706416

Tempat Verifikasi:
Jl. Prof. M. Yamin No 15 Rawa Laut, Bandar Lampung, 35127, Tel 0721- 251545.
Fax.0721-706416

Medan
Sekretariat:
SMAN 1 Medan, Jl Teuku Cik Ditiro, No,1, Medan. Tel 0614511765

Tempat Verifikasi:
SMAN 1 Medan, Jl Teuku Cik Ditiro, No,1, Medan. Tel 0614511765

Pekanbaru
Sekretariat:
Jl. Raya Pasir Putih, No. 12 C, Siak Hulu. Telp. (0761) 676671; 7753362; 7609022.

Tempat Verifikasi:
SMAN 8 Pekanbaru (R-BI). Jl. Abdul Muis No. 14, Kelurahan Cinta Raja, Kec. Sail, Pekanbaru, Telp 076123073

Samarinda
Sekretariat:
Jl. Sempaja Lestari Indah, B-23, Samarinda, KAL-TIM

Tempat Verifikasi:
SMAN 1 Samarinda Jl. Bayangkara Samarinda Tel. 0541 7060273



 Biaya SPMP dan Pendidikan di Undip untuk UM I 2010

Syarat Peserta Ujian Mandiri I 2010

PERSYARATAN PESERTA
Merupakan siswa aktif di kelas terakhir SMA/SMK/MA tahun 2010, lulusan ujian persamaan atau yang setara lainnya (Paket C), serta lulusan tahun 2008 dan 2009
Memenuhi persyaratan kesehatan fisik dan tidak buta warna yang ditetapkan oleh program studi masing-masing
Membayar biaya pendaftaran sebagai berikut : IPA/IPS (2 pilihan program studi) = Rp. 175.000,- sedangkan IPC (3 Pilihan program studi)= Rp. 200.000,-
Mengisi kesanggupan membayar SPMP yang ada di formulir pendaftaran.



KELOMPOK UJIAN

Seleksi melalui UM I ini didasarkan pada 3 kelompok yaitu :
Kelompok IPA
Kelompok IPS
Kelompok Campuran (IPA dan IPS)
Setiap peserta yang memenuhi persyaratan dapat mengikuti kelompok IPA saja, kelompok IPS saja atau kelompok Campuran, tidak tergantung pada jurusan asal SMA/SMK/MA-nya.




Biaya pendidikan ini berdasarkan SK Rektor Nomor : 78/SK/H7/2010.

 Roadshow Panitia UM & PSSB di Pekanbaru

Dengan dibukanya lokasi UM yang baru di Pekanbaru maka panitia Ujian Mandiri dan PSSB melakukan sosialisasi dan persiapan-persiapan di lokasi baru itu. Kunjungan ke Pekanbaru dilaksanakan tanggal 15-16 Januari 2010 dan bertemu dengan pihak Ikatan Alumni Undip (IKA Undip) Pekanbaru yang selanjutnya menjadi panitia lokal di Pekanbaru. Pertemuan ini juga direncanakan untuk mengundang perwakilan sekolah-sekolah di Pekanbaru untuk penjelasan seleksi mahasiswa baru Undip tahun 2010. Pertemuan ini diselenggarakan di gedung BKKBN Pekanbaru.

 Perubahan Waktu Ujian Tertulis

Dengan berbagai pertimbangan, maka pelaksanaan Ujian Tertulis UM I 2010 yang sebelumnya adalah tanggal 27 Maret 2010 dirubah menjadi 4 April 2010.

 Lokasi Ujian Mandiri I Undip Tahun 2010

Calon peserta ujian mandiri I Undip tahun 2010 bisa memilih salah satu lokasi pengesahan verifikasi pendaftaran dan ujian tertulis di kota-kota berikut:
Semarang
Jakarta
Surabaya
Lampung
Pekanbaru
Medan
Samarinda

 Petunjuk Bagi Calon Pendaftar Luar Kota
Menentukan kota lokasi pengesahan pendaftaran & ujian tertulis Ujian Mandiri Undip 2010. Misal jika anda bertempat tinggal di Bogor, anda bisa memilih lokasi pengesahan/verifikasi pendaftaran dan ujian tertulis di Jakarta.
Melakukan pendaftaran online di web site um.undip.ac.id. Anda bisa lakukan dari manapun yang terjangkau infrastruktur internet. Tata cara pendaftaran bisa dibaca di menu --> Tata cara daftar. Anda juga bisa melakukan pembayaran biaya pendaftaran di semua cabang bank mandiri, semua ATM bank mandiri, atau internet banking bank mandiri dimanapun. Petunjuk cara membayar bisa dibaca di menu --> cara bayar pendaftaran.
Melakukan pengesahan pendaftaran di lokasi kota yang dipilih pada saat pendaftaran. Kepastian tempat pengesahan / verifikasi pendaftaran akan diumumkan di web site um.undip.ac.id menjelang waktu verifikasi pendaftaran.
Mengikuti Ujian tertulis sesuai dengan lokasi yang akan diberitahukan saat verifikasi pendaftaran.


Jadi anda yang berasal dari luar kota tidak perlu harus selalu ke Semarang. Silahkan pilih kota yang terdekat dengan anda untuk mengikuti Ujian Mandiri (Semarang, Jakarta, Surabaya, Medan, Pekanbaru, Lampung, Samarinda).

Penting !!! Gangguan Pembayaran
Bagi yang belum membayar biaya pendaftaran, untuk sementara PIN yang anda dapat dari getPIN belum bisa dibayar di Bank Mandiri, karena terjadi gangguan koneksi jaringan antara Undip dengan Bank Mandiri. Simpan dulu PIN anda, silahkan anda bayar nanti setelah kami umumkan bahwa jaringan sudah normal kembali.
Bagi calon peserta yang sudah membayar sebelumnya silahkan anda bisa untuk mengisi formulir melalui menu Pendaftaran Online UM I --> Isi Formulir.
Mohon maklum, terima kasih.

UNTUK KETERANGAN LEBIH JELASNYA :
www.um.undip.ac.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar